16 Mei 2009

Ia Lalu…









Kala mendung kelabu di pelipis mata,tangis menetes bagai hujan deras di pegunungan,relung hati yang gerah karena amarah,panas bagaikan di gurun pasir.Dia pun meyadari hidup tanpa fungsi bagai radio klasik yang berfisik namun tak berisik.

Wajahnya kian hampa pada barisan pohon pohon cemara yang berjejer di perjalanan menuju peraduan.23 tahun yang lalu,dia tak pernah merasa berat berjalan.Dulu si mungil itu hanyalah sebongkah daging yg utuh tersenyum,menangis dan tertawa sebagai sebuah pertanda.

Mengapa hidup berubah,dia bertanya pada tuhan yang tak pernah bicara padanya.Bertanya pada setiap doa dg segenggam harapan menjadi lebih baik.Dia pula yang menangis tiap malam tiba saat teringat masa masa sulit yang mendera.

Gerimis kembali hujan diluar rumahnya dan tak kunjung mereda,bahkan semakin membuat tanah kian berlimpah air bah.Mencoba mata terpejam,namun hati dirongrong beban.Ingin lupa,namun ingatan itu semakin kuat merengkuh.Dari pada hidup terus begini,dia memutuskan untuk lari dengan tekad nekat.Ya nekat mendapatkan segala galanya demi harta yang banyak dibicarakan orang,entah di pasar,di setiap rumah tangga,di kampus,di sekolah,di pedesaan,di kota,bahkan diperbincangan si miskin.

Nilai adatnya telah mati,perilakunya seperti babi,mengais makan ditengah tumpukan kotoran yang berserakan.Binatang jalan yang benar benar kelaparan.Awas mata,ada mangsa didepannya yang telah berdiri sedap,ditatapnya dalam dalam,semakin tenggelam dan akhirnya uang pun ditangan.

Bahagianya diukur dengan materi yang berlimpah ditangan,bukan dengan ukiran senyum dan ketulusan menjalani hidup yang penuh dg ujian.Bahagianya dg tawa yang dibalut dg rasa penyesalan yang belum datang.Bahagianya kini adalah dapat merasakan semua yang mampu ia sentuh,yang ia cium,yang mampu membuatnya terpandang,tak seperti dahulu kala ia tersungkur di gubuk tua nan menjengkelkan.

Kini dia pun berselimut emas yang berkarat karat,kaya dan tak lagi menderita,senang dan tak tertandingkan.Dengan sederet pesta pora yang selalu Nampak di tengah istananya.Namun,waktu 3 tahun terakhir ini positive menunjukan dia tak sama sekali bahagia dengan segudang sakit yang ia derita,sakit fisik,sakit bhatin,sakit memberi pertanggung jawaban atas apa yang telah ia perbuat.Sakit semua,tak seperti diawal yang sakit namun lugu.



Aku Pun Tak Mampu








Aku tak mampu menyakitimu,

Hanya dengan alasan aku tak lagi cinta.

Aku tak bisa meninggalkanmu,

Karena alasan aku sudah bosan.

Aku tak mampu mengakhiri perjalanan cinta kita,

Karena akan menumbuhkan rangkaian kata sia sia.

Yang aku mau,aku dan kamu untuk selamanya,

walau dalam ketidak sempurnaanku,

Aku memohon bantulah aku untuk menjadi sempurna untukmu.



Satu








Satu itu mungkin sedikit dimata kalian,namun bagiku,

Satu itu berarti sangatlah banyak.

1 jam dibandingkan 30 menit untuk berbicara dari hati ke hati denganmu.

1 hari dibandingkan 12 jam untuk bertatap muka denganmu.

1 tahun untuk memadu cinta,daripada hanya bercinta tiada guna

Lalu meninggalkan luka perawan dalam 6 bulan.

1 kekuatan yang dapat menaklukan sebuah hati yang keras dan berkerak,

Ya yang satu itu aku untuk mencintaimu utuh

Dan menjadi banyak rangkaian butir butir cinta.



14 Mei 2009

Hemmm…Dewasa Ini Banyak Sensasi









Siapa aja bisa terkenal dengan sekejap,jaman sekarang apa sih yang tidak mungkin.Orang yang biasa aja bisa tiba tiba jadi sumber pembicaraan banyak orang,bisa jadi karena kasus,prestasi,prestise,dll.Hemm tapi kebanyakan akhir akhir ini orang orang pada berlomba bikin sensasi minus.Entah sengaja atau tidak?

Masuk TV bukan hal yang susah sekarang,mau terkenal juga bukan perkara yang tidak mudah,terserah mau terkenalnya karena apa?Dari kasus rumah tangga,menyeret nyeret Daisy Fajarina,ibu dari seorang anak yg sekarang tidak diketahui bagaimana keadaanya.Rani,si caddy yg kini keberadaanya misterius,adalah perempuan biasa yang terseret kasus pembunuhan.Ihh ngeri,kok jarang yg mengukir cerita baik dibalik ketenaran mereka.

Lain lagi dg para selebritis yang tingkahnya makin ajaib aja.Ada yang punya suara merem melek ehh maksa juga rekaman studio album,ada yang berseteru dg sesama artis,ada yang selingkuh,cerai kawin lagi,ada yang BBB (Putus Nyambung),mana putusnya saling menjelek jelekan,hahaha…Maunya apa sih mbak,mas?

Dunia juga semakin kacau,belum kelar kasus flu babi yang merajalela,ehh si kuda juga ikut ikutan flu,jangan jangan besok besok ikan juga ikut latah flu.Bisa ngebayangin ga?Susah

Mending kita lihat dunia dari segi positivnya aja,masalah adalah sebuah vitamin dalam hidup untuk menjadi semakin kuat,bukan malah menjadikan diri semakin tak terkendali,dan frustasi.Apapun masalahnya,minumannya ya doa dan usaha.Yakin Tuhan sedang menemani kita dengan matanya,jadi ukir diri seindah mungkin.Hihihih…



12 Mei 2009

Telkomsel,So Close So Real








Saya termasuk manusia yang haus akan komunikasi,bagi saya komunikasi itu sangatlah penting,melalui komunikasi,setiap insan dapat menyampaikan maksud dan tujuan.Dan untuk yang mencintai kenyamanan dalam berkomunikasi,jangan sampai salah pilih profider,karena akhir akhir ini banyak banget profider profider baru bermunculan,bukannya nambah gampang,tapi jadi makin susah,karena kebanyakan profider hanya mampu menjual janji,bukan bukti.Nah tapi semua ketakutan yg saya rasakan,tidak saya temukan pada Telkomsel.

Kurang lebih 3 tahun ini saya sudah menjadi pelanggan telkomsel dan merasa sangat nyaman bersama profider bercorak merah ini.Dari kemasan kartu perdanannya aja emang ga maen maen,awal beli udah dapet buku panduannya,jadi kalo bingung tinggal buka aja buku panduan imut yg sudah include dg sim card (So Pasti).Warna merah yg jadi kegemaran saya,juga sangat mempengaruhi.Merah,berarti berani…Berani memberikan bukti nyata tanpa banyak janji ini itu,merah…berani memberikan perubahan jika konsumennya mengalami keluhan ttg Telkomsel,berani bertanggung jawab.

Banyak pilihan yg diberian telkomsel,ada yang menyasar pebisnis yang aktif,ada juga yg untuk kalangan pekerja dan pelajar yg mengutamakan isi ulang pulsa yang gak berat diongkos.Apapun pilihannya,profidernya ya Telkomsel.Dan sebagai spokes person tiap hari jam 7 – 8 a.m,untuk Telkomsel saya berani mengungkapkan yg benar benar real yang selama ini telah Telkomsel lakukan demi kepuasan costumer.Pokoknya Cuma 1 aja untuk Telkomsel,terus membuat gebrakan gebrakan baru untuk menambah daya saing tinggi dg yang lain dan terus dipercaya customer.

Telkomsel,Satukan Nusantara…

Link: www.telkomsel.com / www.dcradiobali.blogspot.com

10 Mei 2009

Andai A...A...A..Aku Jadi...










Andai saya jadi poros,aku ingin sekali menjadi poros yg menyenangkan banyak orang.Tidak memihak,dan bersahabat.Andai saya jadi pemimpin bagi dunia,aku ingin membangun rumah2 untuk si Miskin,agar tidak ada lagi yg tinggal di kolong jembatan,dekat empang yg bau,berpenyakitan dan jauh dari kata2 indah.Saya ingin membangun rumah sakit yg baik dan memberikan kemudahan utk mereka yg benar2 tak punya,agar tak ada kisah orang2 mengantre di ponari si dukun cilik asal jombang.Ingin ku tanam pohon2 hijau penyejuk udara sana sini agar orang2 teduh,tak kepanasan saat pulang kerja,taman yg friendly utk keluarga dan sarat keindahan yg layak sbg tempat syuting…(Hemmm lebai ga?).Dan menggerakan mereka wargaku yg baik dan sadar akan kebersihan utk tidak sembarangan membuang sampah.

Tapi saya hanyalah seorang yg biasa saja,sbg spokes person yg kadang2 ambil suara utk membangun semangat2 mereka,ya kadang pagi,siang sore bahkan malam.Bagian yg pernah ku impikan kala kecil dulu.Sekarang saya hanya ingin jadi bahagia dg apapun yg saya jalani ini,makan,cinta,harta,pakaian semua serba cukup,itu sudah lebih baik daripada terus kekurangan.Daripada aku hidup kaya,tapi tak pernah peduli.Percuma aja,pergi aja nyemplung ke laut….Pluk pluk pluk….

Pernah saya berharap tinggi,setinggi nasehat yg tergantung di langit kelas ku saat saya masih duduk di bangku sekolah dasar.Raihlah Cita Cita Stinggi langit,yeah begitu katanya bos,namun saya hanya mampu dalam level ini,bukan karena saya tak mau maju,atau saya tak bisa…Tapi hanya garisan ini yg sementara dapat saya jalani,jika nanti waktu mengizinkan dan semua tentu akan saya capai,(Cieeee gaya…).Minta doanya dong yg lagi baca ini.Hehehehe.Over all,saya Cuma ga mau mengukir kekecewaan di hati oorang lain,membuat orang merasa senang mengenal saya,itu sudah lebih dari cukup.Ouchhh So Inocent bebe…


Imaji Hampa…










Imaji Hampa…

Hari hari yg terhitung maju,memuakan alam matematisku.Tak terusik pula oleh hitungan musim yg kian berlalu menjadi pergantian yg membosankan,dan monoton.

Saat aku berjalan penuh harapan, dan kian memudar karena tingkah bodohku meluapkan ego dan emosi. Saat itu pula ku sesali kejadian kejadian yg masih terasah oleh nalar yg baik.

Tak terasa pula air mata ku jatuh tercecer, tak membeku karena angin dingin di malam hari. Dan semakin fikirku merenungi kemelut hidup yg kian membuat kepalaku berputar hebat bagaikan komedi putar.

Lelah ku tak terkalahkan oleh apapun juga,karena ku sadari kini ku hanyalah sampah. ‘Sang Pecundang’ itulah nama ku sekarang,yang kian memanggil menggerayangi kupingku.

Mataku pun berputar mengitari sudut mata yg basah dan perih. Kala terpejam, kau lah yg pertama tersentuh oleh imaji. Dan kala terbelalak mata, kau lah yg ku saksikan erat ada di hadapan.

Entah berapa lama lagi akan ku lupakan dia, menyingkirkan malam malam ku dengan mimpi mimpi yg menggotongnya ke pintu alami tak sadarku?

Imaji ini yg tertuju padamu, tak bertuan seperti dahulu. Karena kesendirian ku ini perlahan mulai membunuhku, dalam hening dan hampa…


Sedikit lagi…








Sedikit lagi…

Tentu boleh,kau temani aku hingga lampu setopan,

Atau sampai zebra cross,bahkan di tengah perempatan.

Sampai gang ketiga sebelah kanan

Sampai pintu masuk lovina atau pantai penimbangan.

Sampai berdiri di depan mulut rumah.

Boleh.siapa bilang tidak?

Kau boleh berteriak teriak hingga serak.

Sambil bersiul masuk kedalam kamar,

Hingga kau tanggalkan pakaian.

Selesai gosok gigi,hingga semburat cahaya mentari pagi.

Sampai buruh bangunan mulai bekerja

Sampai sekolah kembali bermula,

Para pegawai sipil istirahat,

Toko toko tutup dan angkot terakhir berangkat.

Tentu boleh kau menemaniku sedikit lagi.


Bos Besar











Bos Besar

Dia…Punya prospek masa depan.

Matanya tajam,menghitung uang cekatan.

Berambisi selalu menang.

Penampilannya terlihat tenang,

Bahkan jarang ku jumpai dia bersenang senang.

Semangat hidupnya disiplin

Seakan akan dia takut jatuh miskin.

Kian perutnya membesar

Seperti ada sesuatu kesusu ingin keluar.

Dan ia pun sadar,tepat saatnya menjadi bos besar.


Jangan Sayang!










Jangan Sayang!

Sayang,jangan melihatku begitu,

Aku jadi takut tahu.

Dari tadi kau memandangiku,

Sepertinya tak pernah jemu.

Nanti,bola matamu jatuh tercecer dan membeku.

Sayang,jangan mencumbuku seperti itu.

Geloramu begitu bernafsu

Sampai sampai aku tak bisa tersipu malu,

Tapi kau tetap beguitu.

Sayang,jangan mencintaiku seperti itu.

Entahlah,aku merasa cintamu palsu

Ada yang kau mau dariku.

Tidak tidak,jauhi saja aku!

Lepaskan aku

Karena aku tak mencintaimu seperti itu.


Cening Kebablasan









Ini adalah salah satu puisi yg saya tulis kira kira 4 tahun yg lalu,dan puisi ini benar benar membuat saya menangis saat seseorang dari tim redaksi dari majalah remaja ternama menelfon saya yg pada saat itu memberi kabar bahagia,kalo puisi saya masuk dalam daftar kategori,tapi ternyata saat final,saya cek di majalah tsb,ternyata sama sekali ga ada nama saya.Sumpah,saya kecwa banget,setidaknya jangan menumbuhkan harapan untuk saya berharap menang atau apalah.Jadi saya gak akan sekesal perasaan yg telah saya lalui dulu.

Daripada saya simpan di kolong meja,saya share aja di blog saya,semoga dapat nilai berharga dari pusisi ini.

Cening Kebablasan

Duh Cening,

Sudah kebablasan.

Heran,

Jaman perempuan semakin jadi korban,

Kelayapan di jalanan.

Kegelapan,lamban pelan menyapu perempatan.

Merangsang perempuan kota kota metropolitan,

Duduk terlentang,duduk telanjang.

Kursi kursi dari bahan rotan,

Bergores nama,terenyuh luka.

Maka mereka yang menggeliat mata keranjang,

Datang terangsang,duduk terlentang,

Duduk telanjang.

Bersamma menikmati malam,

Singkat nyata aurat kelam,

Dan hangat meyatukan tentram.

Duh Cening…Cening,

Luka perwanmu cukup sudah lebam.

Apalah arti dari segenggam uang,

Yang kau dapat dan kau makan,

Hingga menyerupai santapan santapan.

Duh Cening…Cening

Haram…Haram!!!


Tebak Tebak Zodiak









Saya adalah salah satu dari sekian banyak orang yg suka tanya2 zodiak orang lain yg kebetulan baru saya kenal.Dan parahnya lagi,kadang berhasil menebak zodiak’nya apa….Lol.Karena memang dari awal,saya suka memperhatikan geliat 12 zodiak yg mengitari bulan januari hingga desember.Yuk,jadi tertarik sekali membahas ke 12 zodiak ini,yg saya mulai dari …

1.Capricorn,menurut penelitian saya (Ciahhh ilmiah bgt kalimatnye non)…Orang yg bernaung pada zodiak ini cenderung mudah tersinggung,suka bercanda tapi kalo udah ngambek,suka kebawa sampe liang hati.Capricorn kalo udah konsen dg sesuatu,dia akan sangat giat sekali,ampe lupa waktu dan keadaan.Ga salah juga,banyak yg terkenal dlm naungan zodiak ini,tapi kalo udah males,ya engkes kaya’ kerupuk.

Ex:Hayle Williams,Ricky Martin.

2.Aquarius yg kedua saya bahas,adalah zodiac yg pintar bergaul dan aktif.Rumah tampaknya bukan tempat asik utk warga aquarius,karena mereka senang sekali melakukan sosialisasi dg teman2 kongkow.Bahkan ga jarang,karena suka setor muka diantara teman2 nya,si aquarius ini suka cari ‘sensai’.Sikap ramahnya jangan diartikan dia tertarik dg anda,karena si aquarius ini memang suka tebar pesona,dan anti diposessifin,so gals…yg punya gebetan Aquarius ini,jangan mudah jelousan yah!

Ex:Paris Hilton,Justin Timberlake,Elisha Cuthbert.

3.Pisces,hemmmm zodiac ini bikin saya bingung,karena disekitar saya,lumayan lah pisces bertebaran,kadang mereka bisa menjadi orang yg sangat manis,dan sebaliknya bs menusuk dalam2.Hati hati aja sih,musti siap payung kalo berhadapan dg perlambang ikan ini.Tapi btw mereka tergolong orang yg sangat romantis dan suka memberi kejutan utk pasangannya.Suka cerewet dan cendrung perfectionist,eits dibalik keromantisannya,mereka juga terkenal sbg player tapi ga mau ngaku.Lol (Istilahnya suka TP TP)

Ex:Olivia Wilde.

4.Aries…si domba ini,paling anti dikejar oleh gebetannya,biarin dia aja yg menarik perhatian anda terlebih dahulu.Karena boleh dibilang aries termasuk zodiac yg agresif saat awal perkenalan.Tergolong zodiac yg kadar cemburunya besar,dan ehemmmm egois.Kalo udah marah,ya marah banget,akan tetapi mereka yg masuk dalam golongan ini sebenarnya warmth kalo dibaikin,ambil aja hatinya…Jangan dibawa lari ya!!!hehehehe

Ex:Mandy Moore.

5.Taurus,kata orang sih tak tahu diurus,aga bandel dan makin mengeras kalo dikerasin,jadi berhadapan dg Taurus musti tampang muka,hati yg lembut,supaya dia nurut.Taurus masuk dalam kategori zodiak yg sangat setia diantara semuanya,walau dia ga bisa sama sama dg gebetannya,dia akan selalu menyimpan hati nya dalam2 dalam benak,lubuk hati.Pembawaan perkataan mereka juga tergolong lembut dan indah,mudah terpancing rasa penasaran dan peduli (Kebetulan juga banyak punya sahabat Taurus,jadi tahu lah…),hehehehe

Ex:Megan Fox,Jessica Alba,Robert Pattinson.

6.Gemini,ahhhh saya suka dg kecerdasan warga Gemini yg Gemilang,pintar berbicara dan menarik secara fisik.Gambaran Gemini secara utuh adalah zodiak yg mampu bersaing dan tangguh,percaya diri dan mencolok dari yg lain,tapi hati2 dg Gemini,kadang mereka bs menggunakan bermacam macam cara untuk mendapatkan segalanya,karena mereka tidak pernah pendek akal,dan tergolong zodiak yg mudah bosan,jadi harus sering2 melakukan pembaharuan bersama warga Gemini ini yah…

Ex:Angelina Jolie,Natalie Portman.

7.Cancer,behhhh termasuk dalam kategori yg bisa super setia dan sebaliknya bisa sangat tidak setia,tergantung kebutuhan dan situasi sih.Mereka lahir dg sensitifitas yg tinggi dan rasa arrogant yg tinggi pula.Kalo udah jatuh cinta,cancer suka lupa daratan tuh,tapi ini menuntun mereka menjadi pasangan yg tanggung jawab dan cukup perhatian.

Ex:Jessica Simpon.

8.Leo…aummmm…tergambar dg kekuatan yg terpancar kuat,agresif dan setia pada pasangannya.Hati hati juga,jangan ngajak dia berantem duluan,soalnya Leo bisa menjadi musuh yg sangat ditakuti.Punya jiwa managing yg oke dan rasa sosial yg baik.Kadang bisa sombong sama orang yg sombong sama leo,dan bisa merendah pada orang yg dianggapnya polos.Overall leo bukanlah keripik kentang…Hahahahahaha…Lol

Ex:My Mom..hihihihiihi,J-LO.

9.Virgo berikutnya,zodiac yg bisa kalem bgt dan mendadak jadi super liar.Tak terduga,pintar membujuk,merayu dan romantic sihhh.Typical yg setia dan suka ngegossip,hati hati juga kalo mereka marah,bisa kena semprot loh…Dan mukanya menampakan sangat murka kalo sedang bermasalah…Pissss!!!!

Ex:Luna Maya,siapa lagi ya?

10.Libra,pasangan hidup saya saat ini yg saya suka kepribadiannya.Ramah dan friendly,tapi kalo sekali marah,dia bisa sangat marah.Sifat plin plannya tidak mampu diatasinya,jadi perlu sosok pendamping yg mampu membuatnya straight pada satu pilihan.Dia teman yg ga pernah lupa kulitnya dan suka tebar pesona juga sih.Typical yg setia pada pasangan dan bisa sangat tidak perduli kalo gak suka.Zodiak yg teduh karena mampu memberikan pencerahan pada orang2 yg bermasalah,jadi ga heran si libra ini banyak punya temen bahkan jadi ketua gank.1 lagi,they are charming.

Ex:My Bf,Zac Efron,Ashley simpson.

11.Scorpio,ahhhhh bisa berlembar2 ttg scorpio.Tergolong zodiac yg pintar menyimpan rahasia2 dalam skala yg besar,tabah dan kalo udah ngamuk…Hati hati,musti ganti pintu rumah bahkan beli piring yg baru.Lol…Scorpio ini kalo udah takut,mereka akan jadi pengecut bgt,tapi sebaliknya,kalo udah berani,mereka akan melakukan segalanya,benar atau salah.Typical setia,kalo pasangannya setia,dan begitu sebaliknya.Jaim nya gede,dan suka menyelidiki sesuatu.Overall mereka yg tergolong zodiak ini termasuk sangat romantis,dan rela melakukan apa saja untuk orang yg mereka cinta,tapi kalo gak,jangan ngarep apa2 dari Scorpio,mereka akan sangat cuek.(Tahu aja?)

Ex:My Self,Leonardo Dicaprio,Wynona Ryder,Scarlett Jhonanson.

12.Sagitarius,yg menuntaskan segalanya…typical zodiak yg suka kebebasan,yg pasti gak suka dicemburui berlebihan alias possesif.Dan sangat suka keterbukaan,pembawaan mereka ceria dan suka berteman,rasa penasarannya juga sangat tinggi dg analisis yg tinggi,hasrat yg tinggi dan suka masa bodo.Akan setia jika pasangan dapat memahami nya luar dalam,dan tidak akan setia kalo pasangan suka menuntut macam2.Typical zodiac yg bertanggung jawab pada setiap keputusannya dan aktif.

Ex:Britney Spears,Christina Aguilera.

Note:Mudah mudahan ga ada yg protes,ngangguk aja kalo bener plus senyam senyum,kalo ga bener,jangan manyun dan ga sewot.

07 Mei 2009

Musik,Asik,It's My Life










Ngomong2,dunia musik sekarang ini lagi dibanjiri buanyak pendatang baru,saya ngarep sih masuk dalam jajaran itu,tapi apakah mungkin?Banyak alasan yg tersembunyi dibalik ini…Padahal kalo boleh berkoar,Hoyyy…saya jauh lebih baik dari Aura Kasih…Hahahahah…Anyway,balik lagi ttg musik,kebetulan jadi MD disalah satu radio keren di Bali yg Notabene radio anak muda,jadi harus bisa milih2 juga lagu2 yg pas dg selera pasar,dan tentunya gak menanggalkan unsur kualitas yg jadi patokan utama utk MD seperti saya.

Kalo dilihat lihat,dihitung hitung,ditimang timang,banyak yaks band yg semakin ramai menghancurkan music Indonesia,ya bs dibilang tidak berkualitas lah…Ga usah sebut mereka siapa yah,takutnya mereka nangis cin.Ketenaran lagu mereka yg dipuja banyak orang,dimanfaatkan label utk meraih keuntungan sesaat,nah kalo udah ga bisa remake lagu2 yg bs ngejual lagi,behhh mereka pasti ditendang.Tanpa perasaan!!!Believe me!

Banyak juga yg awalnya artis sinetron,pesulap,ato apalah…ehhh jadi banting steer ke musik,ke dunia tarik suara tepatnya…BCL mungkin salah satu produk yg berhasil,karena bagi saya,dia contoh aji mumpung yg dapat membuktikan kalo dia Can Sing lah.Tapi justru kebalikannya,ada juga yg dg tetep pd nya dg suara yg pas2an bahkan jauh dari oke,memaksakan diri mereka utk diperolok orang2 yg mengerti akan musik.

Kecewa juga yah,sama selera pasar Indonesia yg sampai saat ini masih ngebandroll fisik sbg tolak ukur penjualan.Kecewa dg label besar yg punya nama,ternyata malah ikut2an latah memproduksi new comer yg bobrok.Andai saja saya jadi bosnya,saya akan tebang pilih.Selera tinggi mempengaruhi segalanya,begitu pula sebaliknya.Tengoklah ke luar box,saat Negara Negara lain makin menggeliat dg music mereka yg makin beragam,dan penuh dg warna,membuat mereka semakin tinggi jauh dari jangkauan kelas musik kita.Bukan salah siapa siapa ya,karena semua orang pasti ingin cari keuntungan.

Tapi dg mencari keuntungan tsb,alangkah baiknya dicari solusi yg pas,agar tidak semakin menjerumuskan pendengar dg mental yg rendah dan selera kacangan yg gak mutu.Kasihan juga nanti kalo lama lama dibiarkan begini,multi vitamin utk generasi beriktunya apa kalo terus terusan dicekokin parasit.Please be smart,creative,selling,and not dispointable.Horas untuk musik Indonesia…


Soundtracts Yang Mampu Memberi Nyawa…










Menurut saya,sebuah film akan tampak kurang garam jika didalamnya melewatkan unsur musikalitas yg mampu menghidupkan suasana,apa jadinya film yg bisu tanpa suara,hanya terdengar percakapan biasa diantara pelakunya.Nah berikut ini,saya punya referensi musik2 yg mampu mengembangkan suasana film yg bersangkutan.There are:

1.Elvis Costello – She (Ost.Nothing Hill)

2.Mandy Moore – Only Hope (Ost.Walk To Remember)

3.Mia – O…Saya (Ost.Slumdog Millionaire)

4.Fergie – Labels Or Love (Ost.Sex And The City)

5.Kat DeLuna – Calling U (Ost.Confession Of Shopaholic)

6.Goo Goo Dolls – Irish (Ost.City Of Angel)

7.Seal – Kiss From A Rosse (Ost.Batman 4ever)

Nah cukup 7 ya,yg ga kesebut jangan sewot plisss!So far,setelah saya nonton film2 dg berbagai genre,nah ketika dengerin lagu yg lagi ke play dlm film tsb,saya jadi suka hunting sana sini,upload dsb lah,apalagi film2 yg ngena di hati.Hemmm it a must to get.Nah berbicara tentang film nya sendiri,sejauh yg saya sempat tonton terakhir kali adalah film P.S I Love U….Eummm romantic abis adu acting antara Hillary Swank Dan Gerrard Butler,ga kalah sama kenakalan Ryan Gossling dan Rachel Mcaddams dalam film The Notebook,yg dihiasi dg ciuman liar dan romantika yg teramat sayang untuk dilewatkan.Wajib nonton tuh!!!

Lain halnya dg film SAW Dari session pertama hingga ke VI’nya yg belum launching di pasaran,yg pasti akrab dg kekerasan,siksaan dan kengerian.Ju2r,saya suka dg film2 psyco yg rada bikin mau muntah dan merapatkan jeri jemari didepan 2 bola mata.Walau ga jelas tujuan untuk apa tuh psikopat tega memperlakukan korbannya dg tdk berprikemanusiaan,tapi yg jelas deretan film SAW ini pas bgt buat kamu yg suka ketegangan.Minggir deh untuk yg punya nyali kecil,gak pantes ding.

Film2 ttg musibah juga keren buat ditonton,soalnya kita bisa ambil ilmu dikit dari sana,dan nambah wawasan tentang alam.Mungsi kan?Yg semula kita cuek2 aja,jadi aware sama kejadian2 alam yg akhir2 mulai gak bersahabat,isu ttg global warming,tentunya semua ini terjadi di seluruh belahan dunia.Barisan dimulai dari The Day After 2morrow,Twister,Perfect Storm,dsb…eitsss tapi jangan Disaster Movie yah,dijamin bakal nyesel abis nontonnya,saya salah satu korbannya.Yahhh Cuma yg bening lewat Kim Kadarsian yg bitchy disana saat tarung smack down sama Carmen electra.Selebihnya saya hanya mampu mengrenyitkan dahi…

Film action juga seru lowh,ambil contoh Danny The Dog yg oke bgt dg acting Jet Li yg diperbudak bagaikan anjing oleh majikannya.Film ini pas ditonton utk yg suka gebuk2an,tapi tetep rasional,karena main otot aja ga menguntungkan jack!Pake otak,logika dan romansa,ck ck ck…Pas de,apalagi dalam film ini,music dapat membantu seseorang menemukan jati dirinya.Cool de…

Nah ngomong2 film Indonesia,terus terang kalo saya main ke DVD Rental,yg saya hunting duluan adalah film2 kelas bule,bukan dari tanah air,bukan berarti ga cinta produk sendiri sih,tapi saya masih saja merasa kurang nyemplung dg taste sutradara Indonesia yg creating ceritanya yg kadang suka latah.Horor lagi muncak,horror mulu yg dibuat,sampai sampai bingung kasi judul film,ada yg ampe berseri dan 1 nama hantu bs jadi 4 – 6 versi.Komedi lagi in,ehh komedi lagi yg besok keluar,dan 1 hal saya juga tidak menyukai komedi slapstic ala Indonesia,I can’t feel it.Tapi over all,saya sangat suka dg film ayat2 cinta,congratulation unutk bang Hanung Bramantyo.

Dan yg terakhir,saya juga suka dg film animasi,terutama utk shrek,si monster hijau yg baik.Film animasi ini punya nilai yg baik dan luhur,cieeee…Jd intinya,ga boleh menilai orang dari penampilan luar,dan 1 lagi,mengenal seseorang bukan hanya dari pertemuan 1 – 10,tapi dg hidup dg nya selama bertahun tahun,baru akan terasa bagaimana sifat aslinya,jadi initnya live 2gether lah.Hahahahaha…Maunya.


Nyanyian Hati Untuk Ibu









Introducing…Hari yg merintih ini,kulewati dg segenap kekuatan himpunan jiwa,dg langkah ini kupastikan hidup tetap berdiri pada poros yg semestinya…

Waktu yg cepat sekali berlari lari dalam genggaman jemari,detik pun terasa jatuh dg derasnya dan 20 tahun telah berlalu setelah kehidupan pertama ku ke dunia ini.Banyak sekali nyanyian ibu yg kudengar saat aku masih balita…Dan mendeskripsikan segalanya bahwa kasih ibu yg sejati yg aku kenal hingga kini aku tumbuh dewasa.Tidaklah mudah menjaga perempuan seperti aku yg suka menawar macam2 kepadanya.Namun ia hanyalah seorang manusia biasa yg dg ego dan cinta memilah beberapa hal yg tak pantas aku hirup dalam kehidupanku.Betapapun juga,dia yg tegak berdiri saat aku jatuh sakit,terluka dan menyambutku dg marah jika aku sedang salah.

Ibu,aku ingin sekali membuat sesuatu yg luar biasa untukmu,suatu saat nanti akan kubuktikan itu,walau aku hanya mampu berkata begini,tapi aku ada niat sebelum berbuat.Hahahaha.Lol…Yg pertama terasa sakit ini,tiba2 berteriak,aku memanggil Ibuuuuuuuuuuuuuuu,bukan ayah atau pribadi lain.Karena bagiku kata itu begitu melengket dihatiku.Lega rasanya saat Ibu datang menghampiri saat aku terjatuh,dan segera memberikan P4 (Pertolongan Pertama Pada Permasalahan)Uhhhh…Aku pun dibuatnya tenang saat ibu ada di sisiku menenangkan fikiranku yg kian mengacau.

Dalam banyak kategori,aku tidak termasuk anak yg terlalu baik,bahkan sangat cuek…Namun dalam ketidak pedulianku,aku selalu memikirkan ini itu…Yahhh yang mungkin orang lain tak akan memikirkannya.Bagiku,Ibu itu adalah perpaduan jari telunjuk yg mencuat ke atas dan jempol,coba kau peragakan…Pasti dapat apa yg ku maksudkan…(Hehehehe,mau aja diperintah)…Thanks Mom,me loving you till the end.